Rekomendasi Minuman agar Fokus dan Tidak Mudah Lupa

ITOfriENd, menjaga fokus dan daya ingat menjadi hal penting untuk mendukung produktivitas sehari-hari. Dengan fokus yang optimal, pekerjaan dapat diselesaikan lebih cepat dan hasilnya lebih baik. Salah satu cara untuk menjaga fokus adalah dengan memilih minuman yang tepat.

Kandungan pada Minuman yang Membantu Fokus

Saat kamu memilih minuman, perhatikan kandungan alami yang ada di dalamnya. Kandungan seperti kafein, asam amino, dan antioksidan dalam beberapa jenis minuman membantu meningkatkan fokus dan konsentrasi.

  •  Kafein: Senyawa ini membantu tubuh tetap segar dan terjaga. Kafein juga memicu pelepasan serotonin yang berperan dalam meningkatkan kemampuan otak dan daya ingat.
  • L-Theanine: Asam amino yang banyak ditemukan dalam teh hijau ini dapat menstabilkan efek kafein, sehingga meningkatkan kewaspadaan tanpa menimbulkan rasa cemas.
  • Antioksidan: Minuman yang kaya akan antioksidan mampu melindungi sel-sel otak dari kerusakan, menjaga daya ingat dan kesehatan otak.

5 Rekomendasi Minuman agar Fokus dan Produktif

Berikut adalah beberapa pilihan minuman yang bisa membantu meningkatkan fokus dan menjaga konsentrasi sepanjang hari.

1. Teh Hijau

Teh hijau mengandung kombinasi kafein dan L-theanine, yang membantu meningkatkan fokus dan menenangkan pikiran tanpa memberikan efek cemas dan gelisah. Selain itu, antioksidan dalam teh hijau juga membantu kinerja otak, mengurangi risiko penurunan kognitif dan melawan stres. Kini tersedia teh hijau tawar kemasan siap minum dari ITO EN, minuman ini cocok untuk kamu yang ingin tetap fokus tanpa merasa cemas karena ITO EN bebas gula/pemanis buatan dan 0 kalori.

2. Matcha

Matcha yang berasal dari tencha yang digiling halus mengandung lebih banyak L-theanine daripada teh hijau biasa. Kandungan ini membantu menjaga fokus lebih lama dengan efek kafein yang lebih stabil. Matcha memberikan dorongan energi tanpa menyebabkan jantung berdebar. Efek yang dihasilkan matcha bisa membantu kamu merasa tenang sekaligus tetap fokus.

Baca Juga  Tidak Ingin Gula Berlebih: Mending Pilih Minuman Less Sugar, No Sugar, atau Unsweetened?

3. Kopi

Kafein dalam kopi Kafein dalam kopi adalah salah satu sumber energi yang baik untuk meningkatkan kewaspadaan. Namun, konsumsi kopi perlu dibatasi, karena asupan kafein yang berlebihan bisa menyebabkan gangguan tidur dan kegelisahan. Untuk hasil terbaik, pilih kopi tanpa tambahan gula.

4. Teh Yerba Mate

Teh yerba mate adalah minuman herbal yang terbuat dari seduhan daun kering tanaman yerba mate. Minuman ini berasal dari Amerika Selatan dan memiliki rasa pahit. Seperti halnya teh dan kopi, yerba mate juga memiliki kandungan kafein sehingga menjaga fokus dan mengusir serangan rasa kantuk. Minuman ini belakangan menjadi sedikit populer sejak kedatangan Sri Paus Franciscus dari Vatikan ke Jakarta di bulan September 2024, karena yerba mate adalah minuman favorit pemimpin tertinggi umat Katolik yang berasal dari Argentina ini.

5. Cokelat Hitam

Cokelat hitam mengandung flavonoid, antioksidan yang membantu meningkatkan aliran darah ke otak sehingga mampu meningkatkan daya ingat. Kafein dalam cokelat juga akan membuatmu lebih fokus saat bekerja. Pilih cokelat hitam dengan kadar kakao minimal 60% untuk mendapatkan manfaat optimal seperti membantu meningkatkan konsentrasi dan suasana hati. Selain fokus, kamu juga akan merasa bahagia.

Saat memilih rekomendasi minuman untuk meningkatkan fokus di atas, hindari untuk menambahkan gula ke dalam minumanmu. Meskipun gula bisa memberikan dorongan energi sementara, efeknya hanya sementara dan sering diikuti dengan penurunan energi yang drastis, yang justru membuatmu lebih mudah lelah dan sulit berkonsentrasi.

Pilih Minuman yang Tepat untuk Fokus

Memilih minuman yang tidak hanya meningkatkan fokus sementara, tetapi juga mendukung kesehatan otak dalam jangka panjang adalah keputusan bijak. Mulailah memilih minuman yang kaya akan nutrisi dan hindari pemanis buatan untuk menjaga energi dan konsentrasi sepanjang hari. Pilihlah minuman tanpa gula dan pemanis buatan untuk menjaga energi dan fokusmu stabil sepanjang hari.

Baca Juga  Omotesandō Illumination: Menyelami Pesona Cahaya dan Keajaiban Malam di Kota Tokyo

Jika kamu merasa artikel ini bermanfaat, jangan lupa untuk membagikan informasi ini kepada orang-orang terdekatmu. Ikuti juga akun sosial media ITO EN Indonesia di  Instagram, X, TikTok, Facebook serta subscribe kanal YouTube ITO EN! Dapatkan informasi eksklusif mengenai produk unggulan kami yang mendukung hidup sehat.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No 1 Unsweetened RTD Green Tea Brand in The World